Advertisement

Responsive Advertisement

Manfaat Abu Sekam Padi Yang Masih Jarang Diketahui

Manfaat Abu Sekam Padi

Abu sekam padi merupakan jenis bahan organik yang berasal dari limbah padi hasil pertanian hasil sisa dari proses pemisahan biji padi dari kulitnya. Proses pemisahan kulit padi dengan beras dalam istilah pertanian sering disebut sebagai proses penyelepan atau penggilingan padi. Kulit padi yang sudah terpisah inilah yang dinamakan dengan sekam padi

manfaat abu sekam padi
sumber: cube.ums.ac.id


Untuk mendapatkan sekam padi, sahabat tani dapat membeli yang sudah jadi ataupun membuatnya sendiri. Karena proses pembuatan abu sekam padi sendiri tidaklah terlalu suli, hanya saja memerlukan waktu yang cukup lama dan juga telaten. 

Kandungan Dalam Sekam Padi 

Abu sekam padi memiliki beberapa kandungan zat baik untuk tanah diantaranya yaitu :
  1. Fosfor
  2. Kalium
  3. Kalsium dan
  4. Magnesium

Manfaat Abu Sekam Padi

Dari macam-macam kandungan yang dimiliki oleh abu sekam, berikut merupakan beberapa manfaat abu sekam padi :
  1. Meningkatkan kesuburan tanah
  2. Meningkatkan PH tanah
  3. Menjaga kelembapan tanah
  4. Menjaga sirkulasi oksigen dalam tanah
  5. Mengisolasi penyakit dalam tanah
Pertanyaannya apakah kita harus membeli untuk bisa memakai abu sekam padi ? Untuk memakai abu sekam terkhusus petani yang tidak memiliki sawah tentunya harus mengeluarkan sedikit uang untuk membeli sekam mentah. Namun tidak perlu khuatir, karna harga sekam padi di tempat penggilingan hanya berkisar 10.000 sampai dengan 20.000 ribu rupiah untuk setiap karung besar berukuran 25 kg. Berikutnya sahabat tani hanya perlu melakukan pembakaran sendiri untuk sekam padi mentah tersebut sebelum diaplikasikan ke tanah langsung.

Baca Juga !


Cara Pembakaran Sekam Padi

  • Manfaat abu sekam padi baru bisa dirasakan tanaman apabila sudah melalui proses pembakaran, hal ini karena unsur hara pada sekam akan lebih mudah terbentuk dan diserap tanaman setelah dibakar seperti halnya manfaat abu kayu bakar. Berikut merupakan cara membakar sekam padi :
  • Siapkan sekam padi (secukupnya)
  • Siapkan kulit kelapa untuk membakar sekam
  • Apabila tidak ada kulit kelapa, sahabat bisa menggunakan bara kayu bakar yang dipanasakan terlebih dahulu
  • Bakarlah terlebih dahulu kulit kelapa atau potongan kayu sampai membara dan terlihat merah
  • Tuang sekam padi mentah ke tanah dengan membuat bentuk seperti gundukan

manfaat abu sekam padi
sumber: screenshoot/youtube/petani tulen


  • Berikan sedikit ruang cekungan bagian tengah gundukan
  • Masukkan bara kayu atau kulit kelapa ke bagian tengah cekungan gundukan
  • Tutuplah rapat bagian cekung tengah gundukan dengan sekam yang berada di sekelilingnya
  • Tunggulah beberapa saat kurang lebih 1 jam, aduk-aduklah bagian tengah agar menepi dan ratakan ke bagian sekam yang belum berwarna kehitaman
  • Waktu pembakaran memakan waktu kurang lebih 5 jam untuk setiap 1 karung ukuran 25kg
  • Apabila semua sekam sudah terbakar dan berwarna kehitaman maka segera siramlah sekam menggunakan air sampai merata
  • Tunggu kurang lebih 1 jam sampai sekam benar-benar dingin
  • Bungkus sekam padi bakar menggunakan karung 
  • Tunggu sampai 1 hari, barulah bisa diaplikasikan ke tanah atau tanaman langsung


Cara Pengaplikasian Abu Sekam Padi

  • Gemburkan tanah disekitar tanaman terlebih dahulu dengan radius kurang lebih 0.5 meter
  • Tuang abu sekam yang sudah dibuat sebelumnya kurang lebih 10 genggam tangan
  • Aduk dengan tanah sampai merata

Sekian ilmu tentang penggunaan dan manfaat abu sekam padi dari tanidulu, semoga bermanfaat dan dapat menekan biaya pembelian pupuk untuk sahabat tani sekalian. Untuk melihat hasil dari pengaplikasian abu sekam padi bisa dilihat setelah kurang lebih 1 bulan sejak penggunaan abu sekam. (amin:2021) 



Posting Komentar

0 Komentar