Advertisement

Responsive Advertisement

Cara Tanam Porang di Lahan Terbuka Agar Cepat Panen

Cara Tanam Porang di Lahan Terbuka Agar Cepat Panen

Bicara soal porang kini siapa yang tidak tahu dengan jenis umbi satu ini. Porang atau lebih dikenal di daerah jawa dengan nama iles-iles, sedangkan menurut bahas latin Amorphophallus Muelleri BI merupakan tanaman penghasil umbi yang sebenarnya dapat dimakan.

cara tanam porang
sumber: agrozine.id

Dalam kamu bahas indonesia porang diartikan sebagai tanaman penghasil umbi yang bermanfaat untuk bidang industri dan kesehatan, karena kandungan glukomannan pada tepung umbinya. Tanaman porang memiliki ciri tinggi kurang lebih 1 sampai dengan 2 meter tergantung dengan tumbuh suburnya tanaman. Semakin besar tanaman porang makin besar pula peluang umbi yang ada di dalam tanah. Yang diambil dari porang sendiri ialah bagian umbi. Sedangkan tanaman porang berbatang tunggal ke atas dan memiliki daun lebar.

Perkembangan Porang

Sebelum diketahui berbagai manfaat dari umbi porang, harga porang di Indonesia tidaklah terlalu tinggi. Apalagi masyarakat Indonesia hanya mengetahui porang sebagai tambahan makanan sehari-hari. Semenjak diketahui bahwa porang memiliki keberagaman manfaat seperti penunjang :

  1. Pembuatan bahan makanan
  2. Pembuatan mie
  3. Pembuatan komponen pesawat terbang dan
  4. Keperluan Medis

Dan juga jumlah komoditas ekspor porang keluar negri yang masih belum memenuhi target pemerintah, maka beriringnya dengan kebutuhan ekspor tersebut harga porang sendiri mengalami kenaikan 

Cara Tanam Porang

Cara tanam porang kali ini yang akan kami bagikan yaitu penanaman dilahan terbuka. Perlu diketahui bahwa meski penanaman yang akan diterapkan adalah pada lahan terbuka namun tanaman porang lebih cocok apabila di tanama di lahan terbuka namun masih terdapat naungan pohon disekitarnya untuk mengurangi panas matahari yang sangat menyengat saat siang hari. 

cara tanam porang
sumber: tamaninspirasi.com

Porang mudah tumbuh di daerah tropis dengan kelembapan suhu 25 sampai dengan 35 derajat celcius dengan curah hujan antara 1000 sampai dengan 1500 mm dan ketinggian antara 100 sampai dengan 600 mdpl. Berikut cara tanam porang dari biji (katak-katakan):

  • Persiapkan lahan dengan melakukan penggemburan tanah yang akan ditanami porang
  • Usahakan penanaman dilakukan di tempat-tempat yang sedikit mengandung pasir dan kandungan ph tanah antara 6,5 sampai dengan 7. 
  • Pastikan area tanam terbebas dari hama seperti ulat dan belalang
  • Campurkan sedikit pupuk baik kimia maupun organik, lebih baik lagi buatlah model tanah gumukan
  • Setelah pencampuran pupuk, bisa dilakukan penyemaian bibit porang 
  • Jarak tanam antar bibit kurang lebih dibuat 1 m 
  • Untuk pupuk dasar bisa menggunakan produk dari topsoil 

Jangan Lupa Baca Juga Artikel Terkait

Kapan Waktu yang Cocok Untuk Menanam Porang

Waktu yang cocok untuk menanam porang ialah pada saat awal musim penghujan, pasalnya jenis tanaman porang hampir sama dengan jenis temu-temuan atau umbi yang lain dimana pada musim kemarau melakukan mode bertahan hidup dengan ciri daun mulai layu dan pada awal musim penghujan kembali tumbuh daun baru. Tanaman porangpun seperti itu. Kelebihan dari penanaman saat awal musim penghujan ialah tidak diperlukannya penyiraman secara terus menerus terhadap tanaman porang. Berbeda dengan penanaman yang dilakukan pada musim kemarau, diperlukan tenaga dan juga biaya tambahan untuk mensuplai air pada bibit-bibit baru. Dengan menerapkan cara tanam porang yang baik dan efisien diharapkan petani mampu mendapatkan hasil yang maksimal. Kunci dari cara tanam porang agar berbuah besar yakni pada tingkat kesuburan tanah, pupuk dan juga kadar air yang harus diperhatikan seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya.

Peluang Usaha Tanam Porang

Tercatat dari Kementrian Pertanian bahwa ditahun 2020 Indonesia mampu mengekspor porang dengan jumlah 923,6 M . Angka yang bukan sedikit, peluang ini bisa menjadikan semangat untuk mulai membudidayakan porang untuk komoditas pertanian. Pasalnya dengan angka sebesar itu kebutuhan akan pasar Tiongkok, Vietnam, Australia yang membutuhkan porang masih dikatakan kurang dari kebutuhan. 

Sekian untuk cara tanam porang yang dapat kami bagikan, semoga bisa memotivasi dan juga memberikan petunjuk bagi sahabat yang ingin membudidayakan porang. Mengingat harga porang yang semakin tahun cenderung meningkat. Jangan lupa kunjungi juga cara tanam jenis tanaman lainnya hanya di halaman tanidulu.


Posting Komentar

0 Komentar